Pelaksanaan Program KKN Berbasis Lingkungan, Literasi dan Kewirausahaan di MA Darul Ulum Karangpandan

Authors

  • TRISTAN ROKHMAWAN, TR STKIP PGRI PASURUAN
  • Mochamad Dai Robi, MDR STKIP PGRI PASURUAN
  • Yudi Purwo Satya S, YPSS STKIP PGRI PASURUAN
  • M Asyrul Zulmi, MAZ STKIP PGRI PASURUAN
  • Abdul Kodir Jaenuri, AKJ STKIP PGRI PASURUAN
  • Malih Fakhruddin, MF STKIP PGRI PASURUAN

DOI:

https://doi.org/10.33884/jpb.v2i02.1646

Keywords:

Program KKN, Lingkungan, Literasi, Kewirausahaan

Abstract

Tim pelaksana KKN di MA Darul Ulum Karangpandan melaksanakan 3 program, antara lain progam lingkungan, program literasi dan program kewirausahaan. Masalah yang dihadapi adalah kurangnya sikap kepeduliah terhadap lingkungan, pasifnya Gerakan Literasi Sekolah dan kurangnya wadah di bidang kewirausaan di sekolah. Pemecahan masalah yang dapat dilakukan dengan pendampingan yaitu memberikan pengetahuan, pemahaman, dan pelatihan perilaku. (1) Program lingkungan meliputi kegiatan sosialisasi tanaman toga, sosialisasi pembuatan pot, edukasi tentang teknik static solution culture, sosialisasi Penggolongan sampah dan pengadaan taman sekolah. Program lingkungan bertujuan untuk menumbuhkan sikap peduli terhadap kearsian lingkungan di Sekolah. (2) Program Literasi meliputi pembuatan mading, administrasi perpustakaan, identitas kelas dan desain grafis. Program literasi mampu meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya gerakan literasi sekolah. (3) Program kewirausahaan meliputi pelatihan pembuatan produk, pelatihan pemasaran produk dan pelatihan manajemen keuangan. Program kewirausahaan berguna dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya kewirausahaan yang melibatkan siswa agar mereka merasakan manfaatnya secara langsung. Metode kegiatan menggunakan : (1) penyuluhan atau sosialisasi, dan (2) metode seminar loka karya. Pada akhirnya Tim KKN STKIP PGRI Pasuruan mampu membuat sekolah di pinggir proyek jalan tol Pas-Pro ini menjadi lebih sejuk.

Author Biographies

TRISTAN ROKHMAWAN, TR, STKIP PGRI PASURUAN

Dosen Pembimbing Lapangan

Mochamad Dai Robi, MDR, STKIP PGRI PASURUAN

Mahasiswa

Yudi Purwo Satya S, YPSS, STKIP PGRI PASURUAN

Mahasiswa

M Asyrul Zulmi, MAZ, STKIP PGRI PASURUAN

mahasiswa 

Abdul Kodir Jaenuri, AKJ, STKIP PGRI PASURUAN

Mahasiswa

Malih Fakhruddin, MF, STKIP PGRI PASURUAN

Mahasiswa

Downloads

Published

2020-07-01

How to Cite

ROKHMAWAN, T., Robi, M. D., Satya S, Y. P., Zulmi, M. A., Jaenuri, A. K., & Fakhruddin, M. (2020). Pelaksanaan Program KKN Berbasis Lingkungan, Literasi dan Kewirausahaan di MA Darul Ulum Karangpandan. Jurnal Pengabdian Barelang, 2(02), 9–20. https://doi.org/10.33884/jpb.v2i02.1646