PERANCANGAN DAN PENGEMBANGAN PHOTOBOOK COFFEE SHOP SEBAGAI PENGENALAN FRACTAL PHOTOGRAPHY KOTA BATAM

Authors

  • Fedric Tan Universitas Internasional Batam
  • Ardiansyah Muhammad Universitas Internasional Batam

DOI:

https://doi.org/10.33884/cbis.v10i1.5453

Abstract

Photobook adalah sebuah media yang digunakan untuk berbagi suatu produk fotografi dengan nilai dokumentasi yang sangat tinggi. Photobook dapat mempresentasikan maupun menjadi media untuk mengungkapkan isi pesan terhadap suatu informasi dari topik yang ingin diangkat. Dalam pembuatan photobook berguna sebagai memperkenalkan gaya foto fraktal dengan sarana toko kopi yang ada pada Kota Batam. Toko kopi sering kali didefinisikan sebagai tempat nongkrongan anak-anak muda maupun orang tua yang ada pada masa kini. Tujuan dari penelitian ini adalah memperkenalkan gaya foto fraktal agar dapat lebih dikenali orang-orang yang ada di kota Batam. Peneliti akan merancang fractal fotografi dengan menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) untuk membantu dalam proses pengerjaan penelitian. Applikasi yang digunakan penulis dalam membuat penelitian tersebut adalah Adobe Photoshop CC 2018 dan hasil pemotretan akan digunakan dengan Xiaomi Mi 9. Pemotretan dilakukan di 7 tempat toko kopi dan menghasilkan total 20 foto pemotretan dari hasil yang telah diperoleh. Alat yang digunakan dalam pengambilan foto berupa triangle prism, teardrop prism dan crystal prism. Hasil dari pengembangan photobook ini akan memperlihatkan cara pengambilan foto dengan fraktal fotografi dari beberapa tempat kopi yang ada di Kota Batam.

Downloads

Published

2022-03-27

How to Cite

Tan, F., & Muhammad, A. (2022). PERANCANGAN DAN PENGEMBANGAN PHOTOBOOK COFFEE SHOP SEBAGAI PENGENALAN FRACTAL PHOTOGRAPHY KOTA BATAM. Computer Based Information System Journal, 10(1), 18–24. https://doi.org/10.33884/cbis.v10i1.5453