PENGARUH PEMAHAMAN PERPAJAKAN, KESADARAN PERPAJAKAN DAN PENERAPAN EFILING TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DI KOTA BATAM
DOI:
https://doi.org/10.33884/scientiajournal.v6i2.8678Abstrak
Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi Pengaruh Pemahaman Perpajakan,
Kesadaran Perpajakan Dan Penerapan E-Filing Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak
Di Kota Batam. Metodologi yang digunakan adalah kuantitatif; informasi numerik
dari data yang diberikan akan uji statistik yang berkaitan dengan kepatuhan wajib
pajak. Populasi sebanyak 400,034 wajib pajak individu tercatatat dalam KPP
Pratama Batam Selatan di tahun 2022. Metode pengumpulan sampel yang
dipergunakan ialah teknik pengambilan sampel acak melalui proses pemilihan acak.
Hasil Perhitungan sampel peneliti menerapkan rumus Slovin dengan jumlah
populasi 400.034 dan tingkat kesalahan 10%. Peneliti mendapatkan 99,9 responden,
dibulatkan menjadi 100. Teknik Pengumpulan data menggunakan kuesioner di
mana responden memberikan jawaban atas serangkaian pertanyaan yang diajukan
dengan mengunakan G-forrm yang diukur dengan skala likert. Pengujian dilakukan
pada penelitian ini meliputi analisis deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji
normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji regresi linear berganda
uji t, uji f dan uji Koefisien determinasi. Program SPSS 26 yang digunakan untuk
mengola data. Hasil temuan secara parsial adalah pemahaman perpajakan,
kesadaran, Penerapan E-Filing berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak,
secara simultan bahwa Kepatuhan Wajib Pajak (Y) dipengaruhi secara signifikan
oleh variabel Pemahaman Perpajakan (X1), Kesadaran Perpajakan (X2), dan
Penerapan E-Filing (X3).